Feeds:
Pos
Komentar

Archive for the ‘Opini Demokrasi’ Category

Independen, netral, tidak memihak…..itu adalah label yang tidak boleh hanya sekedar label tetapi sudah harus menjadi ruh bagi penyelenggara Pemilu termasuk penyelenggara Pemilukada Boyolali 2010 dari KPU dan sekretariat KPU, PPK dan Sekretariat PPK, PPS, dan KPPS.   Kalau dihitung penyelenggara Pemilukada Boyolali 2010 berjumlah lebih dari 13 ribu orang yang harus selalu berpegang pada prinsip-prinsip profesionalitas, independen dan netral untuk tidak melibatkan diri melakukan tindakan-tindakan kecurangan-kecurangan.  Salah satu sikap keprofesionalan adalah siap dituntut jika ada indikasi kecurangan yang melibatkan penyelenggara Pemilu. (lebih…)

Read Full Post »

Ikrar yang begitu luar biasa, demikian pendapat Bupati Boyolali Drs. Sri Mulyanto mengapresiasi pembacaan Ikrar bersama oleh keempat pasangan calon dalam sambutannya pada Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Boyolali di Gedung PKPN Boyolali pada hari Kamis 8 April silam. Ikrar yang berisi 10 butir pernyataan bersama itu pada dasarnya adalah nilai-nilai yang memang luar biasa yang dirangkai berupa huruf per huruf kesepakatan yang secara tekstual mengartikan keinginan bersama mewujudkan pemilihan pemimpin di Boyolali ini yang juga ‘luar biasa’ pula dari segi kualitas penyelenggaraan.  Ikrar tersebut diharapkan bisa menjadi ruh bagi terciptanya Pemilihan umum Bupati dan Wakil Bupati Boyolali yang damai, indah, demokratis dan bermartabat apabila semua butir pernyataan itu diimplementasikan oleh semua pasangan calon dalam ring kompetisi yang sehat yang diselenggarakan oleh lembaga penyelenggara yang sehat, dan Panitia Pengawas yang sehat pula. (lebih…)

Read Full Post »

Apapun yang terjadi dalam perjalanan negeri ini dalam memilih seorang pemimpin, segala persoalan money politik jual beli suara, kecurangan, dan sikap pesimis rakyat terhadap hasil pilihan yang ternyata tidak berbuat apa-apa terhadap kemakmuran rakyat, dan kecenderungan memperkaya diri sendiri, kita tetap harus bersikap tegas dalam urusan memilih calon pemimpin.  Sepesimis apapun kita terhadap pemimpin kita, kita tidak boleh menyerah dan menjual masa depan negeri ini kepada orang yang salah.  Rasulullah telah mengingatkan betapa kita harus hati-hati dalam memilih seorang pemimpin. Bahkan, Rasulullah dengan tegas melarang memberikan amanah (kekuasaan) kepada orang yang meminta kekuasaan. (lebih…)

Read Full Post »